Lurah Tanjungbatu Kota Terguling Dalam Kecelakaan Tunggal Saat Kemudikan Mobil di Kundur Utara

Kecelakaan tunggal Lurah Tanjungbatu Kota Kecamatan Kundur, Agus Kurniawan, yang terguling, saat mengemudikan mobil di Jalan Desa Teluk Radang Kecamatan Kundur Utara, Senin siang (10/3/2025) sekira pukul 12.05 WIB

BATAMCLIK.COM – Mobil Honda Jazz yang dikendarai Lurah Tanjungatu Kota Kecamatan Kundur, Agus Kurniawan terguling, saat melintas di Jalan Desa Teluk Radang Kecamatan Kundur Utara, Senin siang (10/3/2025) sekira pukul 12.05 WIB.

Berdasarkan informasi dari saksi mata, Chandra Wahidin (31),  yang menyaksikan peristiwa di tempat kejadian perkara (TKP) itu, mobil dengan nomor polisi BP 1045 FM yang ternyata dikemudikan oleh Lurah Tanjungbatu Kota Kecamatan Kundur, Agus Kurniawan, datang dari arah Desa Teluk Radang menuju Pelabuhan Selat Beliah Kecamatan Kundur Barat, dengan kecepatan sedang antara 60 kilometer perjam.

BACA JUGA:  Pembuatan Papan Begisting Cor Untuk Lanjutkan Betonisasi Jalan Desa Tamansari

“Kata Lurah Tanjungbatu yang kecelakaan itu, dia mengantuk saat nyetir mobilnya. Tau-tau terguling dan mobilnya ringsek, karena menabrak tembok pembatas jalan yang mengakibatkan mobil terbalik kemudian berguling guling,” sebut Chandra Wahidin.

Agus Kurniawan sang pengemudi mobil terguling itu, diketahui akan berangkat menuju Tanjungpinang, sehingga dia berencana bergegas untuk dapat mengejar jadwal kapal.

Meski tidak ada korban jiwa yang fatal, namun kecelakaan tersebut ditaksir mencapai Rp.25.000.000, agtas kondisi kerusakan mobil yang cukup parah.

“Lurah Tanjungbatu Kota tidak mengalami luka, hanya saja sempat mengalami syok,” tambah Chandra Wahidin. Menurut Chandra Wahidin, sang Lurah Tanjungbatu Kota Agus Kurniawan, mengaku tidak jadi berangkat ke Tanjungpinang, dan kembali ke rumahnya, tepatnya di Parit Tengak Desa Sungai Ungar Kecamatan Kundur.(*)

BACA JUGA:  Boat Pancung Listrik Segera Layani Angkutan Batam-Belakang Padang