El Clasico: Duel Vinicius Vs Ansu Fati

Batamclick: Ansu Fati dan Vinicius Jr menjadi dua bintang muda yang bakal menjadi sorotan di laga El Clasico pekan ini. Siapa yang bakal bisa menjadi pembeda?

El Clasico jilid pertama di LaLiga musim ini yang mempertemukan Barcelona vs Real Madrid bakal tersaji di Camp Nou, Minggu (24/10/2021) malam WIB. Dengan sejarah rivalitas panjang kedua tim, duel ini diprediksi bakal berlangsung panas.

Apalagi, Madrid dan Barcelona hanya terpaut dua poin di klasemen. El Real menempati peringkat ketiga dengan 17 angka. Barcelona yang sempat terseok-seok perlahan bangkit untuk berada di urutan ke-7 dengan 15 angka.

BACA JUGA:   Viral Pemuda Ngamuk Diberhentikan Polisi, Emosi sampai Pukul Motor

El Clasico akhir pekan ini bakal terasa sedikit segar. Pasalnya, kedua kubu saat ini banyak mengandalkan para pemain muda.

Dua sosok bintang muda yang kemungkinan bakal menjadi sorotan di laga nanti adalah Ansu Fati (18 tahun) dan Vinicius Jr (21 tahun). Keduanya digadang-gadang bakal menjadi tumpuan masa depan klub masing-masing.

Vinicius musim ini tampil yang sangat baik dengan sudah mengemas tujuh gol dan lima assist dalam 11 laga Madrid di semua ajang. Sementara, Fati sudah menunjukkan potensinya pasca comeback pada akhir bulan lalu setelah cedera lutut panjang.

BACA JUGA:   Rudi Tinjau Proyek Autogate Batuampar

Pemain kelahiran Bissau ini menorehkan dua gol dalam tiga laga terakhir di LaLiga. Ekspektasi besar Barcelona kepada Fati juga terlihat dengan dirinya dipercaya mengenakan nomor punggung 10 warisan dari Lionel Messi.

Bek senior Barcelona, Gerard Pique turut menaruh perhatian terhadap duel antara Vinicius dan Fati di El Clasico nanti. Ia menilai kedua bintang muda ini punya kelebihan masing-masing.

Menurut Pique, Vinicius punya kelebihan di kecepatan dan eksplosivitas sebagai pemain sayap. Untuk Fati, bek 34 tahun ini mengungkapkan bahwa naluri gol jadi senjata utama pemuda berpaspor Spanyol tersebut.

BACA JUGA:   Ucapan Terimakasih Dari Danki Satgas TMMD Kepada Para Srikandi Desa Tamansari

“Vinicius lebih cepat, lebih bertenaga, dia lebih seperti pemain sayap murni,” kata Pique dikutip dari Marca.

“Ansu mencetak lebih banyak dan bisa bermain sebagai striker. Saya akan mengatakan Ansu mencetak lebih banyak dan yang satunya (Vinicius) lebih bertenaga, dan dalam satu lawan satu, dia salah satu yang terbaik di dunia,” ungkap Pique.

Kita nantikan saja dengan kelebihan masing-masing yang dimiliki Vinicius dan Fati, siapa yang bisa menjadi pembeda di El Clasico nanti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *