Batamclick.com, Karimun – Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Kegiatan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) X Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2023 di Kabupaten Tanjungbalai Karimun.
โInsya Allah, kami ingin memastikan pelaksana nanti berlangsung sukses. Tak hanya penyelenggaraan, tapi juga mencetak qori qoriah terbaik,โ ujarnya, usai rapat yang digelar di Ruang Cempaka Putih Kantor Bupati Karimun, Tanjungbalai Karimun, Selasa (21/2/2023) pagi.
Menurut rencana, STQH akan digelar pada Selasa tanggal 2 Mei 2023, di Coastal Area, dan akan ditutup pada Ahad tanggal 7 Mei 2023.
Tampak hadir dalam rapat koordinasi itu Wakil Ketua III DPRD Kepri T Afrizal Dahlan serta sejumlah pengurus LTPQ Kepri. Hadir juga Sekda Kabupaten Karimun M Firmansyah, beserta sejumlah jajaran dari Pemkab Karimun dan LPTQ Karimun.
๐๐ฒ๐๐ถ๐น ๐ฃ๐ฒ๐น๐ฎ๐ธ๐๐ฎ๐ป๐ฎ๐ฎ๐ป ๐ฆ๐ง๐ค๐
Selanjutnya, Wakil Gubernur Kepulauan Riau itu berbicara detil pelaksanaan, termasuk kegiatan pendukung pelaksanaan STQH.
Untuk bazar, memang tak mengharuskan semua Daerah Tingkat II mengikutinya. Kabupaten dan kota yang bisa mengikuti bazaar, dipersilakan untuk berperan serta.
Menurut Marlin, dari hasil pelaksanaan STQH di Karimun nanti, diharapkan menghasilkan wakil Kepri yang akan mengikuti STQH Nasional di Provinsi Jambi, Juli mendatang.
Setelah mendapatkan hasil, LPTQ Kepri akan melakukan persiapan-persiapan untuk kafilah yang akan berangkat ke Jambi.
โKita akan melakukan training center (TC) seperti sebelumnya untuk persiapan mereka tampil di Jambi nanti,โ kata perempuan kelahiran Karimun ini.
๐ฆ๐ถ๐ฎ๐ฝ๐ธ๐ฎ๐ป ๐ฅ๐๐ฎ๐ป๐ด & ๐ฃ๐ฒ๐น๐๐ฎ๐ป๐ด ๐๐ป๐๐๐ธ ๐๐ป๐ฎ๐ธ-๐ฎ๐ป๐ฎ๐ธ
Ketua TP PKK Kota Batam ini berkali-kali menyampaikan, bahwa pelaksanaan ini, memang harus diikuti anak-anak Kepri.
Ini adalah ruang dan peluang mereka untuk tampil di tingkat yang lebih tinggi lagi.
Buktinya, kata Marlin, dalam pelaksanaan STQH Nasional tahun 2021 dan MTQ Nasional tahun 2022, Kepri masuk dalam 10 besar, tepatnya peringkat ketujuh, dalam ajang Nasional itu. โIni menunjukkan anak-anak Kepri bisa dan hebat,โ kata Marlin.
Pada kesempatan itu, Marlin menyampaikan bahwa, dengan kegiatan ini, bisa melahirkan anak-anak terbaik di bidangnya masing masing. Sehingga akan menjadikan generasi berkarakter kuat dan berakhlak mulia.
Maka itu, Ketua Persatuan Istri Karyawan Badan Pengusahaan Batam (PIKORI BP Batam) ini berharap dukungan dan doa dari masyarakat untuk kesuksesan pelaksanaan STQH tersebut.
“Doa dan dukungan itu, juga sangat penting untuk peserta yang akan bertanding membawa nama baik daerahnya masing-masing,” ujarnya. (ski)