BATAMCLICK.COM, Bintan – Personel Polres Bintan memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriah di Masjid Darul Muttaqin, Mapolres Bintan, Kamis (18/3/2021).
Kapolres Bintan, AKBP Bambang Sugihartono menyampaikan, peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, mengusung tema ‘Dengan Hikmah Isra Mi’Raj Nabi Besar Muhammad SAW Kita Tingkatkan Disiplin Beribadah dan Bekerja Guna Mewujudkan Polri yang Berprestasi’.
“Maka Polri diharapkan dapat memperbaiki serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan bersama dengan masyarakat,” harapnya.
Kapolres mengajak anggotanya, untuk terus menjalankan ibadah dan menjalankan tugas sehari-hari dengan baik. Sebagai anggota Polri yang mana tugas juga merupakan sebuah ibadah yang harus dilaksanakan dengan ikhlas dan sepenuh hati, dan mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Bintan agar tetap kondusif.
“Para Bhabinkamtibmas agar dapat memberikan imbauan kepada masyarakat, agar tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan karna akan ada sanksi tegas bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan. Masyarakat akan juga harus sadar akan pentingnya untuk menjaga lingkungan,” tambahnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an Q.S Al-Isra : 1-5 oleh Ananda Muhammad Razak, Siswa SMAN 1 Bintan Utara selanjutnya ceramah yang diisi Ustad Zulkifli, dengan meceritakan perjalanan Nabi Muhammad dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa yang kita kenal dengan Isra Miraj.
Sumber: BATAMTODAY