Batamclick.com, Pati – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-111 Kodim 0718/Pati dalam pekerjaannya masing-masing anggota memiliki tugas yang berbeda, sehingga anggota mempunyai tanggung jawab untuk menyelesaikan satu pekerjaan demi target pembangunan jalan rabat beton yang akan menghubungkan Desa Tamansari menuju Desa Sumberarum. Dalam pengerjaan jalan penghubung tersebut dilaksanakan secara gotong-royong bersama masyarakat sejauh 1450 meter.
Danramil Jaken Kapten Kav Budi Karyadi selaku Komandan SSK mengatakan bahwa saat apel pagi sudah dibagi tugas kerja, sehingga anggota satgas dalam pekerjaannya sudah mempunyai tanggung jawab kerja masing-masing, “Setiap anggota Satgas TMMD sudah diberi tugas, pada apel pagi sehingga mereka sudah mengerti tanggung jawab pekerjaannya,” pungkasnya. Kamis (24/06/2021)
Dia menambahkan pada masing-masing anggota Satgas TMMD agar memprioritaskan yang menjadi tugas mereka. Apabila nantinya di tengah pekerjaan menemui kendala maka masing-masing anggota Satgas TMMD bisa saling melengkapi satu sama lain.
“Tugas dan tanggung jawab sudah diberikan pada masing-masing kelompok kerja, kemudian kelompok kerja membagi tugas pada masing-masing anggota. Dengan demikian diharapkan hasil pekerjaan akan maksimal,” ujar Danramil.