Bantu Percepat Pengerjaan Jalan Cor Dengan Mesin Molen

Batamclick.com, Pati – Serda Ferry, salah satu anggota Satgas TMMD Kodim 0718/Pati, dan merupakan salah satu operator Molen, mengatakan dengan adanya mesin molen satgas bersama warga sangat terbantu untuk proses pengerjaan pengecoran jalan.

โ€œDengan adanya mesin molen, warga dan anggota satgas TMMD tetap semangat melanjutkan pengecoran jalan yang menghubungkan antara DesaTamansari dan Desa Sumberarum, pekerjaan anggota satgas bersama warga bisa cepat terselesaikan,โ€Ucap Serda Ferry.

Gus Amin S.T Kepala Desa Tamansari, sangat bangga dalam pengerjaan pengecoran jalan,karena keakraban warga Desa Tamansari dengan Anggota Satgas TMMD ke -111 Kodim 0718/Pati, sangat terlihat, mereka berbaur bahu membahu mengerjakan pengecoran jalan, guna memperlancar aktivitas kegiatan sehari hari bagi warga khususnya warga Desa Tamansari.

BACA JUGA:  Pilu, Wanita Bawa Kue Ultah ke Kuburan, Rayakan Ulang Tahun Ibu

โ€œDengan adanya sarana yang baik,maka harapannya dapat membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat karena jalan ini merupakan jalur perekonomian warga.โ€Pungkas Pak Kades Desa Tamansari. (Pendim 0718/Pati).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *