LANDAK –Anggota TNI dituntut dapat melakukan banyak hal, seperti personil Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, Serda Bisri.
Ia begitu piawai dan teliti memahat balok-balok untuk digunakan sebagai bahan material pembangunan Box Cluvert di Desa Tolok, Kecamatam Menyuke, Kabupaten Landak, Kamis (18/03/2021).
Memahat kayu balok tidaklah mudah, dan tidak semua orang bisa melakukanya. Meski begitu, sebagai seorang TNI memang di tuntut untuk serba bisa dan siap melaksanakan perintah apapun yang diberikan oleh atasan dan pimpinan.
“Dengan berbekal keuletan, kedisiplinan dan ketekunan serta semangat tinggi, saya yakin pasti bisa menghasilkan hasil yang maksimal demi membangun kemajuan Desa Tolok,” kata Serda Bisri.
Meski tak semahir tukang kayu, Serda Bisri begitu serius memahat kayu-kayu balok yang telah disiapkan rekan-rekannya yang lain.
“Supaya jembatannya kuat, jadi baloknya dipahat dulu,” tuturnya. (pendim1201)