Sinopsis Spiderman No Way Home, Kembalinya Tom Holland Cs!

BATAMCLICK.COM: Sinopsis Spiderman No Way Home (2021) – Setelah membuat penggemarnya penasaran, akhirnya judul resmi Spider-Man 3 resmi dirilis.

Sempat ramai dipercincangkan netizen, Marvel Cinematic Universe (MCU) mengumumkan kisah Peter Parker selanjutnya akan berjudul Spider-Man: No Way Home.

Sebelumnya, para bintang utama film ini, seperti Tom Holland, Zedaya, dan Jacob Batalon menggoda penggemar dengan di teaser pendek dan berbagi judul yang berbeda-beda.

Mulai dari “Phone Home”, “Home Slice”, dan “Home Wrecker,” ketiga judul palsu tersebut merupakan bagian dari marketing film Spider-Man: No Way Home.

Dalam film tersebut, Marvel Studios dan Sony Pictures Entertainments akan kembali berkolaborasi memproduksi sekuel dari manusia laba-laba.

Sinopsis Spiderman No Way Home

Cerita dalam Spider-Man: No Way Home dikabarkan memiliki keterkaitan mendalam disebut dengan sekuel sebelumnya, Spiderman Far From Home (2019).

BACA JUGA:  Kepala BP Batam Ajak Masyarakat Rempang Berdialog

Kembali pada twist ending sekuel kedua, identitas Peter Parker (Tom Holland) saat itu telah terungkap. Hal itu berdampak pada keamanan orang-orang disekitarnya yang harus menanggung akibat dari tokoh Parker sebagai superhero.

Dari cerita MCU, Parker sendiri masih diperkenalkan sebagai pahlawan sesuai dengan Sokovia Accords. Namun, aksinya sebagai manusia laba-laba masih menimbulkan pro kontra di masyarakat.

Kendati demikian, Parker masih mendapat dukungan dari Avengers lain. Nah, hal ini memunculkan spekulasi bahwa Matt Murdock akan kembali muncul di Spider-Man: No Way Home.

Asumsi lain pun beredar dikalangan penggemar bahwa Spider-man: No Way Home tidak akan berfokus pada satu tokoh antagonis.

BACA JUGA:  Anggota Satgas TMMD Kebut Pekerjaan Rabat Beton Jalan, Terlihat Saat Menuangkan Adonan Cor

Pemeran Spiderman No Way Home

Pemeran Peter Parker masih sama, akan dibintangi oleh Tom Holland. Seperti diketahui, ia memulai debutnya di Captain America: Civil War.

Dikutip dari Digital Spy, setelah menerima naskah film, ia merasa antusias.

“Ini benar-benar menarik, lucu, emosional, karena berisi semua yang kamu inginkan dalam sebuah film superhero,” ujar Holland.

Holland melakukan proses syuting Spiderman langsung setelah selesai bermain dalam  film video game berjudul Uncharted.

Jacob Batalon yang berperan sebagai Ned Leeds dan si cantik MJ atau Marie Jane yang akan diperankan oleh Zendaya.

Selain Holland, Jacob Batalon juga akan berperan kembali sebagai Ned Leeds dan MJ atau Marie Jane masih diperankan oleh Zendaya.

BACA JUGA:  Singapura Bahas Pembangunan Jembatan Batam - Bintan

sejumlah karakter lain juga dikabarkan akan muncul di film Spider-Man: No Way Home, yakni Doctor Strange (Benedict Cumberbatch), Doctor Octopus di Spider-Man 2 (Alfred Molina), hingga Electro di The Amazing Spider-Man 2 (2014) (Jamie Foxx).

Film ketiga Spiderman tersebut tadinya diijadwalkan mulai syuting pada Juli 2020, namun ditunda karena sejumlah alasan internal.

Tak kalah menarik, Jon Watts akan kembali didapuk sebagai sutradara. Sebelumnya, ia turut menggarap film Spider-Man Homecoming (2017) dan Spider-Man: Far From Home (2019).

Kesuksesan dua sekuel Spiderman berhasil meraup lebih dari USD 1,1 miliar secara global seperti yang dikutip dari Hollywood Reporter.

Film Spider-Man: No Way Home akan dirilis pada Jumat (17/12/2021).(syt)

sumber:fyinecom

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *