TelkomGroup Siap Hadapi Lonjakan Trafik Digital Selama Ramadan dan Idulfitri 2025

Juru Bicara Kementerian BUMN RI Putri Violla (paling kiri), Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (kedua dari kiri), Direktur Network and IT Solution Telkom Herlan Wijanarko (kedua dari kanan), dan Direktur Sales Telkomsel Adiwinahyu Basuki Sigit (paling kanan) saat Konferensi Pers Kesiapan TelkomGroup dalam rangka Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2025/1446H di Kementerian BUMN RI, pada Selasa (18/3).

BATAMCLICK.COM: Menjelang Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2025/1446H, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) memastikan infrastruktur dan layanan telekomunikasi digital berjalan optimal di seluruh Indonesia. Berbagai langkah strategis dilakukan, mulai dari penguatan jaringan, optimalisasi sumber daya, hingga program sosial untuk berbagi kebahagiaan. Langkah ini sejalan dengan misi pemerintah dalam mewujudkan inklusivitas digital serta mendorong transformasi dan pertumbuhan ekonomi digital.

Dalam konferensi pers kesiapan TelkomGroup menghadapi RAFI 2025 di Kementerian BUMN RI pada Selasa (18/3), Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah menegaskan komitmen perusahaan untuk menjaga kualitas layanan selama periode ini. “Ramadan dan Idulfitri merupakan momen dengan kebutuhan komunikasi tinggi, baik untuk silaturahmi, hiburan digital, transaksi, maupun aktivitas daring lainnya. Ditambah dengan kebijakan working from anywhere (WFA) dan libur Lebaran yang lebih panjang, kebutuhan internet diperkirakan meningkat signifikan. Kami berupaya memastikan jaringan tetap optimal dengan kapasitas memadai agar masyarakat dapat menikmati pengalaman digital terbaik,” ujar Ririek.

BACA JUGA:  Hebat! Pemko Batam Kembali Raih IGA 2024, Sebagai Daerah Perbatasan Terinovatif

Konferensi pers tersebut dipandu oleh Juru Bicara Kementerian BUMN RI Putri Violla, serta dihadiri Direktur Network and IT Solution Telkom Herlan Wijanarko dan Direktur Sales Telkomsel Adiwinahyu Basuki Sigit.

Peningkatan Infrastruktur dan Kapasitas Jaringan

Untuk memastikan kenyamanan pelanggan, baik individu maupun korporasi, TelkomGroup telah mengoptimalkan infrastruktur dengan peningkatan kapasitas jaringan menjadi 58,4 Tbps, naik 11% dibandingkan tahun sebelumnya. Trafik broadband diperkirakan melonjak 28% menjadi 20,35 Tbps. Guna mengantisipasi lonjakan tersebut, TelkomGroup telah mempersiapkan jalur trafik internasional melalui gateway Batam dan Manado dengan 14 kabel laut redundant.

Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, menegaskan komitmen Telkomsel dalam mendukung kesiapan infrastruktur dan layanan selama RAFI 2025. “Kami memastikan peningkatan kapasitas jaringan yang lebih andal serta memberikan kemudahan layanan dan promo terbaik bagi pelanggan mobile maupun fixed broadband,” ujarnya.

Sebagai bagian dari penguatan layanan, TelkomGroup telah mengamankan infrastruktur di 476 titik strategis, termasuk pusat perbelanjaan, tempat wisata, jalur mudik, rest area, bandara, pelabuhan, serta fasilitas ibadah. Selain itu, lebih dari 234 ribu BTS 4G dan 5G Telkomsel diperkuat, memungkinkan layanan 5G dapat dinikmati di 56 kota seluruh Indonesia. Trafik data diperkirakan meningkat hingga 16% dibandingkan RAFI tahun sebelumnya, dengan total payload mencapai 69,14 PetaBytes (PB) pada puncak RAFI 2025.

BACA JUGA:  Lawan-lawan PSG Wajib Waspada! Sergio Ramos Jagonya Penalti Panenka

Uji Kesiapan dan Pengamanan Infrastruktur

Guna memastikan keandalan layanan, TelkomGroup telah melakukan rehearsal network dan drive test di lebih dari 17 ribu km jalan utama, jalan tol, jalur kereta, serta jalur penyeberangan kapal. Uji ketahanan (stress test), pemantauan stabilitas koneksi, serta peningkatan keamanan siber juga dilakukan untuk menjaga kualitas jaringan.

Monitoring layanan dilakukan melalui 57 Posko RAFI yang tersebar di tingkat nasional, regional, dan daerah, dengan 480 personel bertugas 24/7 mulai 26 Maret hingga 8 April 2025. Sebanyak 9.000 teknisi lapangan juga dikerahkan untuk memastikan layanan berjalan lancar.

BACA JUGA:  Ibu Ibu Bersihkan Lingkungan Dalam Rangka Persiapan Pembukaan TMMD Reguler ke-111 Di Desa Tamansari

Promo Spesial Ramadan dan Program Sosial

Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan, TelkomGroup menghadirkan berbagai promo menarik, seperti Paket Serba Lima Ribu Sahur, Smartphone Baru Ramadan Ceria, Open Channel IndiHomeTV, Paket Dynamic Telkomsel One, serta berbagai promo langganan IndiHome dan YouTube Premium.

Selain itu, TelkomGroup turut berbagi kebahagiaan dengan program sosial, termasuk pemberian santunan kepada 1.000 anak yatim, bantuan 100 komputer dan akses internet bagi sekolah, madrasah, dan pesantren, serta bantuan bagi 1.000 dhuafa dan penyandang disabilitas. Program ini mencerminkan komitmen TelkomGroup dalam mendukung pemerataan akses pendidikan digital serta memperkuat nilai kebersamaan di momen penuh berkah ini.

“Ramadan dan Idulfitri adalah saat yang tepat untuk mempererat silaturahmi dan berbagi kebahagiaan. Kami memastikan kenyamanan masyarakat dalam menjalani aktivitas digital. Selamat menjalankan ibadah puasa, dan bagi yang mudik, utamakan keselamatan. Selamat Hari Raya Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin,” tutup Ririek.

ElevatingYourFuture