LANDAK – Sosialisasi pencegahan Covid-19 terus diintensifkan Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 1201 Mempawah – Landak untuk mencegah keterjangkitan virus corona di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak.
Sosialisasi dilakukan di fasilitas umum yang sering didatangi masyarakat, termasuk sekolah-sekolah di Desa Tolok. Seperti pada (ket wkt menyesuaikan), personil Satgas TMMD melaksanakan sosialisasi di SD N 10.
“Mereka adalah tunas muda bangsa ini, melindungi mereka adalah kewajiban kami, jangan sampai mereka terpapar virus apapun termasuk corona,” sebut Prada Benli, Anggota Satgas TMMD Kodim 1201.
Pada sosialisasi itu, Satgas TMMD juga mengajarkan siswa SD ini cara menggunakan masker dan mencuci tangan sebagaimana protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
“Saat berada ditengah keramaian, kami juga sampaikan agar sebisa mungkin adik-adik ini menjaga jarak dengan orang lain dan tetap memakai masker untuk menutupi mulut dan hidung,” pungksnya.
(pendim1201)