LANDAK – Anggota Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, bersama-sama mengaduk semen yang digunakan untuk pembetonan jembatan di Dusun Palah, Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak.
“Bersama-sama hingga saling bergantian. Membuat tubuh berkeringat yang membuat badan juga serasa ringan dan sehat,” kata Anggota Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, Serda Sugiyo, Jumat (19/03/2021).
Adonan semen diaduk di atas papan sebagai alasnya, supaya adonan yang sudah jadi tidak berhamburan.
“Jika tidak dibuat tempat seperti ini, takutnya adonan coran bergabung sama tanah merah, sehingga membuat adonan tidak sempurna,” pungkas Serda Sugiyo. (pendim1201)