Polresta Barelang Catat Penurunan Kriminalitas dalam Rilis Akhir Tahun 2025

Begini cara POlresta Barelang menjaga kamtibmas melalui penegakan hukum, inovasi pelayanan, dan pemusnahan knalpot brong.
Begini cara POlresta Barelang menjaga kamtibmas melalui penegakan hukum, inovasi pelayanan, dan pemusnahan knalpot brong.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Anggoro Wicaksono, S.H., S.I.K., M.H. memimpin langsung kegiatan rilis akhir tahun yang dihadiri Wali Kota Batam Amsakar Achmad, Ketua DPRD Batam Muhammad Kamaluddin, unsur Forkopimda, pimpinan lembaga vertikal, tokoh adat, tokoh agama, serta jajaran pejabat utama Polresta Barelang.

Kegiatan ini menjadi bentuk pertanggungjawaban institusi kepolisian kepada masyarakat atas pelaksanaan tugas pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat sepanjang tahun 2025.

Pengungkapan Narkoba dan Penegakan Hukum

Kapolresta menjelaskan bahwa sepanjang 2025, pihaknya berhasil mengungkap 98 kasus narkoba. Dari jumlah tersebut, 75 perkara telah selesai, sementara 23 perkara masih dalam tahap penyidikan.

Di bidang reserse kriminal, Polresta Barelang mencatat 347 perkara, turun signifikan dibandingkan tahun 2024. Tingkat penyelesaian perkara mencapai 73 persen, sedangkan total laporan polisi menurun menjadi 2.351 laporan dengan crime clearance meningkat menjadi 74 persen.

Kecelakaan Naik, Korban Meninggal Turun

Pada sektor lalu lintas, jumlah kecelakaan meningkat menjadi 1.043 kejadian. Namun demikian, angka korban meninggal dunia justru menurun tajam hingga 58 persen. Penindakan tilang meningkat, sementara pelanggaran lalu lintas secara umum mengalami penurunan.

Inovasi Pelayanan Publik

Selain penegakan hukum, Polresta Barelang menghadirkan berbagai inovasi pelayanan publik, mulai dari Gedung Pelayanan Publik Terpadu Parama Satwika, Patroli Engku Putri, SIM Siaga Disabilitas, Satpas Antar Pulau, hingga program SIBAKAU sebagai bentuk kehadiran polisi di wilayah kepulauan.

Pemusnahan Knalpot Brong

Pemusnahan knalpot brong hasil penindakan Satlantas sebagai simbol komitmen Polresta Barelang dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat Batam.***