Batamclick.com, Pati – Disela istirahat pembangunan jalan betonisasi, anggota satgas TMMD reguler 111 Kodim Pati memanfaatkan waktu untuk membantu warga yang sedang menanam kedelai disekitar lokasi pekerjaan. Seperti yang dilakukan Sertu Ambyah yang membantu Rasdi (37) sedang menanam kedelai pasca panen padi disawah miliknya. Selasa (29/06/2021)
Dikatakan oleh Rasdi jika mengantisipasi musim kemarau datang sawah yang telah ditanami padi maka akan ditanami kedelai. Tanaman kedelai membuka peluang bagi petani untuk menanam dengan benih unggul dan umur yang lebih panjang tanpa khawatir gagal panen karena kurangnya hujan.
“Setelah saya panen padi, kemudian saya tanam kedelai dengan memanfaatkan jerami sisa panen, yang berfungsi menjaga kelembaban tanah, untuk disebarkan di atas benih kedelai,” ungkapnya.
Kemudian ia menambahkan jika kelembaban yang ada di bonggol dan akar padi ini, bila dipertahankan kelembabannya dengan menyebarkan jerami di atasnya, dan akan cukup memadai untuk pertumbuhan kedelai sampai panen.
Sementara itu Sertu Ambyah anggota satgas TMMD yang sedang membantu, ia berharap dapat menyerap ilmu yang dimiliki Rasdi dalam tehnik menanam kedelai. Ia sambil belajar dan menambah wawasan cara menanam kedelai setelah panen padi dan memang banyak petani yang sudah melaksanakan cara tersebut.