Teriknya Matahari Jadi Penyemangat Anggota Satgas TMMD dan Warga Untuk Menyelesaikan Pekerjaan

Batamclick.com, PATI – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0718/Pati Reguler ke-111 tahun 2021, di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, terus bersemangat untuk merampungkan pembangunan jalan rabat beton.

Teriknya matahari yang menyengat serasa membakar kulit, tidak menyurutkan semangat mereka untuk tetap bekerja. Justru hal tersebut membuat mereka bersemangat untuk menyelesaikan pekerjaan pengecoran jalan. Terlihat jelas ketika mereka bahu membahu bekerja sama mengerjakan pengecoran jalan.

“Cara yang sederhana ini, diharapkan bisa mempercepat pekerjaan pengecoran jalan dan kami yakin jalan baru ini bisa segera rampung”, kata Sertu Deden, Kamis (23/06/2021).

BACA JUGA:  Presiden Prabowo dan Sekjen PBB bahas sejumlah isu strategis

Untuk sekadar menghilangkan rasa penat yang dirasakan dan untuk mencairkan suasana, sesekali terdengar gurauan dan candaan yang ditimpali dengan gelak-tawa.

“Jadi pekerjaan ini juga harus dinikmati namun harus tetap semangat, apalagi sudah hari ke sekian. Kita harus ngebut dalam pengerjaan jalan ini agar bisa selesai sesuai target yang diharapkan”, pungkas Sertu Deden.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *