Batamclick.com, Batam – Sebagai market leader di industri peralatan elektronik rumah tangga, MODENA memperkenalkan MODENA WashStation™, sebuah inovasi dalam mesin cuci yang menandai era baru dalam perawatan pakaian. MODENA, yang dikenal sebagai pelopor di industri elektronik konsumen, kini menyuguhkan solusi terintegrasi yang memenuhi kebutuhan unik konsumen dengan WashStation™, terobosan terbaru yang mengoptimalkan kegiatan mencuci keluarga.
Jemmi Liem, Product Marketing Manager MODENA, mengungkapkan, “Dengan MODENA WashStation™, kami tidak sekadar menciptakan mesin cuci, tetapi solusi yang mengintegrasikan kepraktisan dan kualitas dalam desain yang kompak.”
Inovasi ini muncul dari pemahaman akan kebutuhan masyarakat Indonesia akan kemudahan mencuci pakaian dan komitmen MODENA untuk inovasi yang berkelanjutan guna memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan.
MODENA WashStation™ menawarkan teknologi drum FabriCare yang dirancang untuk minim gesekan tanpa mengorbankan agitasi, dan teknologi pengering Heat Pump yang meningkatkan performa hingga 29% lebih lembut pada pakaian sensitif. Hasilnya, cucian tidak hanya bersih maksimal, tetapi pakaian juga lebih tahan lama dengan minim kerusakan prematur seperti robek dan penyusutan.
Dalam rutinitas harian yang padat, termasuk bekerja, mengantar anak sekolah, atau mengelola bisnis, para ibu seringkali menemui tantangan dalam mencuci pakaian. MODENA WashStation™ hadir sebagai solusi untuk menjaga kualitas dan warna pakaian.
MODENA WashStation™ mengintegrasikan pencucian dan pengeringan dalam satu desain kompak. Dengan ergonomis dan teknologi terdepan, mesin ini memberikan kebersihan, perlindungan, dan perawatan terbaik untuk pakaian, memenuhi kebutuhan industri fashion yang dinamis. Fitur unggulan termasuk kemampuan mengatasi berbagai jenis kain dengan aman, termasuk pakaian bayi yang memerlukan perhatian khusus.
Mode AllergyCare mengeliminasi 99,9% bakteri dan virus, sementara SteamCare menghilangkan noda secara intensif, memastikan pencucian terbersih untuk pakaian bayi dengan bahan sensitif.
Fitur FabriCare memberikan sentuhan lembut pada berbagai jenis kain, menjaga integritas dan kelembutan. Teknologi pengering Heat Pump meminimalkan kerusakan prematur, sementara fitur Smart Link dan AutoClean+ menawarkan kemudahan penggunaan dan perawatan. MODENA WashStation™ juga mendukung keberlanjutan dengan motor PowerHub™ Inverter hemat energi dan mode AirClean untuk penyegaran instan tanpa air.
MODENA mempersembahkan koleksi mesin cuci terbaru yang dirancang untuk beragam kebutuhan konsumen, mulai dari Wash Station WW 1139 VSDG yang inovatif hingga Washing Machine Front-load WD 1137 DFDG yang berkinerja tinggi, serta model-model terkini lainnya dengan garansi hingga 20 tahun.
Jemmi Liem menambahkan, “Peluncuran koleksi terbaru ini menegaskan komitmen MODENA untuk inovasi yang memenuhi kebutuhan pencucian konsumen modern, dari yang paling canggih hingga yang paling efisien.”
Koleksi Laundry Ecosystem MODENA, termasuk WW 1139 VSDG dan WF 1244 VGDG, kini tersedia di MODENA Home Center Batam. Untuk informasi lebih lanjut tentang produk MODENA, kunjungi modena.com dan ikuti @modenaindonesia di Instagram. Untuk pertanyaan, hubungi call center MODENA di 1500715 atau WhatsApp di 081511500715.