Batamclick:
Pemain Manchester United, Edinson Cavani, tak asing dengan AC Milan. Bagaimana rekor pemain asal Uruguay itu saat melawan Rossoneri.
MU vs Milan berlangsung di babak 16 besar Liga Europa. Laga leg I berlangsung di Old Trafford, Jumat (12/3/2021) dini hari WIB.
Karena Marcus Rashford menepi, Cavani akan menjadi pilihan utama lini serang MU saat menjamu Milan. Rashford mengalami masalah pada kakinya.
Cavani pernah berkarier di Liga Italia. Palermo dan Napoli menjadi tim yang pernah dibela oleh pemain 34 tahun itu.
Selama bermain di Negeri Pisa, Cavani sudah 12 kali berhadapan dengan Milan. Hasilnya, Cavani membawa tim yang dibela menang 5 kali, imbang 3 kali, dan tumbang 4 kali. Pengalaman Cavani itu bisa membantu saat MU vs Milan,
Cavani cuma bisa dua laga membobol gawang Milan. Satu gol dicetak saat Cavani masih membela Palermo, tiga lainnya saat berseragam Partenopei.
Gol untuk Napoli dicatatkan pada Serie A 2011/2012. Di kandang tim Biru langit, Cavani mencetak hat-trick untuk membawa Napoli menang 3-1.
Di skuad MU, ada satu pemain lagi yang tak asing dengan Milan. Bruno Fernandes pernah berseragam Udinese dan Sampdoria.
Pemain asal Portugal itu sudah enam kali melawan Milan bersama dua klub. Dia membawa Udinese menang dua kali dan kalah dua kali. Sementara bersama Sampdoria mencatatkan sekali kemenangan dan sekali kekalahan.
Bruno Fernandes belum pernah membukukan gol ke gawang Milan. Catatannya saat melawan tim kota Mode baru sebatas satu assist. Bruno Fernandes menyumbang satu assist untuk Udinese. Bisa bikin gol saat MU vs Milan, Bruno Fernandes?