Wujudkan Kedamaian, Marlin Buka Pengajian Bulanan Muslimat Seibeduk

Batamclick.com, Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, menghadiri pengajian rutin bulanan Pengurus Anak Cabang (PAC) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Seibeduk, Kota Batam, Rabu (10/1/2024), siang.

Pengajian yang digelar di Masjid Darul Huda, Puri Agung I, Kelurahan Mangsang tersebut dihadiri para pengurus Muslimat NU setempat, beserta dengan badan otonom lainnya. 

Dalam sambutannya Wagub Marlin yang juga Ketua Pengurus Wilayah Muslimat NU Kepulauan Riau ini, mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. 

Peran Muslimat, sambungnya, sangat besar utamanya dalam memberikan pendidikan agama kepada masyarakat. Bahkan sejak masih anak-anak.

BACA JUGA:   Juventus dan Milan Bersaing Dapatkan Kaio Jorge

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Batam ini juga menyampaikan, agar terus menjaga ukhuwah islamiah dan menjadi orang-orang yang menebarkan rasa aman dan damai di Kota Batam, yang saat ini memasuki tahun politik.