Cilacap – Babinsa Koramil 09 Kawunganten Serma Suwarno menghadiri apel tiga pilar Kecamatan Bantarsari, bertempat di halaman Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap, Rabu (5/5).
Hadir dalam kegiatan, Sekretaris Camat (Sekcam) Bantarsari Wagino S.Sos, Babinsa Koramil 09/Kawunganten Serma Suwarno, Bhabinkamtibmas Polsek Bantarsari Aiptu Sunoto dan 2 anggota serta peserta apel dari ASN Kecamatan Bantarsari.
Kegiatan apel tiga pilar ini sangat penting guna menyatukan persepsi unsur tiga pilar di wilayah, terkait perkembangan situasi terbaru yang sedang terjadi, tentang apa permasalahan dan bagaimana penangananya.
Dalam kesempatan itu, Babinsa Serma Suwarno mengatakan Kecamatan Bantarsari merupakan wilayah teritorial Koramil 09 Kawunganten, dimana Koramil tersebut juga memiliki membina wilayah lainya yaitu Kecamatan Kawunganten dan Kecamatan Kampunglaut.
“Terkait masalah di Kecamatan Bantarsari, pihaknya bersama Pemerintah Kecamatan saat ini sedang mengantisipasi para pemudik yang nekad mudik, dengan mengadakan pendataan di masing masing Satgas desa,” katanya.
Diwilayah semakin banyak perkembangan Covid, Satgas harus berbuata ekstra ketat dalam operasi Yustisi dan mengedukasi kepada masyarakat agar lebih paham tentang bahaya perkembangan Covid di wilayah.
“Selain itu kita dari Koramil bekerja sama dengan beberapa pihak juga melaksakan kegiatan sosial di bulan ramadhan ini, semoga semua kegiatan yang baik dan ikhlas akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT,” tandasnya.Oke